Senin, 20 Agustus 2007

Jadwal Praktek Komputer Kelas IX Bulan September


Terima Kasih kepada anda yang telah melunasi pembayaran Iuran Komputer Bulan Agustus, sangat bahagia dan berbangga hati jika anda dapat membayar iuran komputer bulan september sebelum tanggal 5 September 2007.


Bagi yang telah melunasi bulan agustus maka berhak atas jadwal september

Berikut Jadwal praktek Bulan September :


Senin

13.00 - 13.45

ASEP DIKI PRIADI
HAIRUN HAMGUS
INDRA GINANJAR
RAMDAN SYAHBANA
REZZA PAHLEVI
ARIF RAMDANI



13.45 - 14.30

SAMSUL ARIFIN
ZAKA HALIM
ADE DURAHMAN
HADI MUHAMADIAR
FASDA FINANZAR
FAKHRI YASIR MUHAMAD

Selasa

13.00 - 13.45

YULFI RAHMATILAH
ASRI MARDIANI L
AAS ASIAH
ENI NURJANAH
FITRI WIJAYANTI
LENI SRI RAHMWATI

13.45 - 14.30

NENG NIRA NM
YULIANTI PERMATASARI
RISMA RUMAYA
EVIYANTI NURJANAH
NUR INDAH KUSMIATI
DEWI KUSNIATI

Rabu

13.00 - 13. 45

DEDE PIIPIP
HELMI HIRA SEPTIAN
IPAN APANDI
YUKI RUSYADI
ZENI ABD MUJIB
M. TAUFIQ RAHMAN

13.45 - 14.15

CEPI PRATAMA
LENI SUMARTINI
MUH. SALEH MADANI
M. HARIS ABD LATIF
LINDA HANDAYANI


Jum'at

13.00 - 13.45

NENG YUNI SR
SITI KURNIASARI
AZMI FARHANIYAH
FANI DESIANA AYU L
SITI NURJANAH

WINI SITI FATIMAH
13.45 - 14.30

WILDAN FIRDAUS
SOPANDI
CEPI AHMAD SAFIULLAH
SANDI SETIAWAN

Catatan :

Kepada anda yang sudah terdaftar dalam jadwal, agar mengajak kawan-kawannya melihat jadwal ini dengan mengetik webscholislamiyah.blogspot.com pada adrees di Browser.

Anda orang sukses, semoga sukses terus

Teknologi Informasi

Manusia adalah mahluk sosial, disamping Sandang, pangan, dan Papan sebagai kebutuhan utamanya, maka sebagai mahluk sosial manusia membutuhkan untuk berkomunikasi diantara sesamanya sebagai kebutuhan utamanya untuk dapat saling berhubungan satu dengan yang lainnya.

Maka mulailah manusia mencari dan menciptakan sistem dan alat untuk saling berhubungan tersebut, mulai dari melukis bentuk (menggambar) di dinding gua, isyarat tangan, isyarat asap, isyarat bunyi, huruf, kata, kalimat, tulisan, surat, sampai dengan telepon dan internet.
Alat dan Sistem komunikasi yang diciptakan manusia tersebut kemudian dikenal dengan nama Teknologi Informasi atau yang lebih dikenal dengan istilah
” IT ” (dibaca ai-ti), singkatan dari Information Technology (eng).

Pada halaman-halaman berikutnya kita bersama-sama akan menyimak perjalanan IT dari masa ke masa, mengenali alat dan teknologi IT, serta mempelajari teknologi terbaru dari IT yaitu Internet

SEJARAH INTERNET

Perkembangan peradaban manusia diiringi dengan perkembangan cara penyampaian
informasi (yang selanjutnya dikenal dengan istilah Teknologi Informasi). Mulai dari gambar-gambar yang tak bermakna di dinding-dinding gua, peletakkan tonggak sejarah dalam bentuk prasasti sampai diperkenalkannya dunia arus informasi yang kemudian dikenal dengan nama INTERNET.
Informasi yang disampaikan pun berkembang. Dari sekedar menggambarkan keadaan sampai taktik bertempur.

Masa Pra-Sejarah (…s/d 3000 SM)
Pada awalnya Teknologi Informasi yang dikembangkan manusia pada masa ini berfungsi sebagai sistem untuk pengenalan bentuk-bentuk yang mereka kenal, mereka menggambarkan informasi yang mereka dapatkan pada dinding-dinding gua, tentang berburu dan binatang buruannya. Pada masa ini mereka mulai melakukan pengidentifikasian benda-benda yang ada disekitar lingkungan mereka tinggal dan mewakilinya dengan bentuk-bentuk yang kemudian mereka lukis pada dinding gua tempat mereka tinggal, karena kemampuan mereka dalam berbahasa hanya berkisar pada bentuk suara dengusan dan isyarat tangan sebagai bentuk awal komunikasi mereka pada masa ini.
Masa Pra-Sejarah (…s/d 3000 SM)
Perkembangan selanjutnya adalah diciptakan dan digunakannya alat-alat yang menghasilkan bunyi dan isyarat, seperti gendang, terompet yang terbuat dari tanduk binatang, isyarat asap sebagai alat pemberi peringatan terhadap bahaya.

Masa Sejarah (3000 SM s/d 1400-an M)
Pada masa ini Teknologi Informasi belum menjadi teknologi masal seperti yang kita kenal sekarang ini, teknologi informasi masih digunakan oleh kalangan-kalangan terbatas saja, digunakan pada saat-saat khusus, dan mahal!
3000 SM
Untuk yang pertama kali tulisan digunakan oleh bangsa sumeria dengan menggunakan simbol-simbol yang dibentuk dari pictograf sebagai huruf.
Simbol atau huruf-huruf ini juga mempunyai bentuk bunyi yang berbeda(penyebutan), sehingga mampu menjadi kata, kalimat dan bahasa.

Masa Sejarah (3000 SM s/d 1400-an M)
2900 SM
Penggunakan Huruf Hierogliph pada bangsa Mesir Kuno
Hierogliph merupakan bahasa simbol dimana setiap ungkapan di wakili oleh simbol yang berbeda, yang ketifka digabungkan menjadi satu akan mempunyai cara pengucapan dan arti yang berbeda, bentuk tulisan dan bahasa hierogliph ini lebih maju dibandingkan dengan tulisan bangsa Sumeria.

500 SM
Serat Papyrus digunakan sebagai kertas
Kertas yang terbuat dari serat pohon papyrus yang tumbuh disekitar sungai nil ini menjadi media menulis/media informasi yang lebih kuat dan fleksibel dibandingkan dengan lempengan tanah liat yang sebelumnya digunakan sebagai media informasi.

105 M
Bangsa Cina menemukan Kertas
Kertas yang ditemukan oleh bangsa Cina pada masa ini adalah kertas yang kita kenal sekarang, kertas ini dibuat dari serat bambu yang dihaluskan, disaring,dicuci kemudian diratakan dan dikeringkan, penemuan ini juga memungkinkan sistem pencetakan yang dilakukan dengan menggunakan blok kayu yang ditoreh dan dilumuri oleh tinta atau yang kita kenal sekarang dengan sistem Cap.

Tahun 1455
Mesin Cetak yang menggunakan plat huruf yang tebuat dari besi yang bisa diganti-ganti dalam bingkai yang tebuat dari kayu dikembangkan untuk yang pertama kalinya oleh Johann Gutenberg.

Masa Modern ( 1400-an M s/d sekarang )

Tahun 1830
Augusta Lady Byron Menulis program komputer yang pertama didunia berkerjasama dengan Charles Babbage menggunakan mesin Analytical-nya. Yang didesain mampu memasukan data, mengolah data dan menghasilkan bentuk keluaran dalam sebuah kartu. Mesin ini dikenal sebagai bentuk komputer digital yang pertama walaupun cara kerjanya lebih bersifat mekanis daripada bersifat digital, 94 tahun sebelum komputer digital pertama ENIAC I dibentuk.

Tahun 1837
Samuel Morse mengembangkan Telegraph dan bahasa kode Morse bersama Sir William Cook dan Sir Charles Wheatstone yang dikirim secara elektronik antara 2 tempat yang berjauhan melalui kabel yang menghubungkan kedua tempat tersebut. Pengiriman dan Penerimaan Informasi ini mampu dikirim dan diterima pada saat yang hampir bersamaan waktunya. Penemuan ini memungkinkan informasi dapat diterima dan dipergunakan secara luas oleh masyarakat tanpa dirintangi oleh jarak dan waktu.

Tahun 1861
Gambar bergerak yang peroyeksikan kedalam sebuah layar pertama kali di gunakan sebagai cikal bakal film sekarang.
Tahun 1876
Melvyl Dewey mengembangkan sitem penulisan Desimal.
Tahun 1877
a. Alexander Graham Bell menciptakan dan mengembangkan Telepon yang dipergunakan pertama kali secara umum.
b. Fotografi dengan kecepatan tinggi ditemukan oleh Edweard Maybridge

Tahun 1899
Dipergunakan sistem penyimpanan dalam Tape (pita) Magnetis yang pertama.
Tahun 1923
Zvorkyn menciptakan tabung TV yang pertama.
Tahun 1940
Dimulainya pengembangan Ilmu Pengetahuan dalam bidang Informasi pada masa Perang Dunia 2 yang dipergunakan untuk kepentingan pengiriman dan penerimaan dokumen-dokumen militer yang disimpan dalam bentuk magnetic tape.

Tahun 1945
Vannevar Bush mengembangkan sistem pengkodean menggunakan Hypertext.
Tahun 1946
Komputer digital pertama didunia ENIAC I dikembangkan.
Tahun 1948
Para peneliti di Bell Telephone mengembangkan Transistor.

Tahun 1957
- Jean Hoerni mengembangkan transistor Planar. Teknologi ini memungkinkan pengembangan jutaan bahkan milyaran transistor dimasukan kedalam sebuah keping kecil kristal silikon.
- USSR (Rusia pada saat itu) meluncurkan sputnik sebagai satelit bumi buatan yang pertama yang bertugas sebagai mata-mata. Sebagai balasannya Amerika membentuk Advance Research Projects Agency (ARPA) dibawah kewenangan Departemen Pertahanan Amerika untuk mengembangkan ilmu Pengetahuan dan Teknologi Informasi dalam bidang Militer.
Tahun 1962
Rand Paul Barand, dari perusahaan RAND, ditugaskan untuk mengembangkan suatu sistem jaringan desentralisasi yang mampu mengendalikan sistem pemboman dan peluncuran peluru kendali dalam perang Nuklir.
Tahun 1969
Sistem jaringan yang pertama dibentuk dengan menghubungkan 4 nodes (titik), antara University of California, SRI (Stanford), University California of Santa Barbara, dan University of Utah.dengan kekuatan 50Kbps.

Tahun 1972
Ray Tomlinson menciptakan program e-mail yang pertama

Tahun 1973 - 1990
Istilah INTERNET diperkenalkan dalam sebuah paper mengenai TCP/IP kemudian dilakukan pengembangan sebuah protokol jaringan yang kemudian difkenal dengan nama TCP/IP yang dikembangkan oleh grup dari DARPA, 1981 National Science Foundation mengembangkan Backbone yang disebut CSNET dengan kapasitas 56 Kbps untuk setiap institusi dalam pemerintahan. kemudian pada tahun 1986 IETF mengembangkan sebuah Server yang berfungsi sebagai alat koordinasi diantara; DARPA, ARPANET, DDN dan Internet Gateway.

Tahun 1991- Sekarang
Sistem bisnis dalam bidang IT pertama kali terjadi ketika CERN dalam menanggulangi biaya operasionalnya memungut bayaran dari para anggotanya. 1992 pembentukan komunitas Internet, dan diperkenalkannya istilah World Wide Web oleh CERN. 1993, NSF membentuk InterNIC untuk menyediakan jasa pelayanan Internet menyangkut direktori dan penyimpanan data serta database (oleh AT&T), Jasa Registrasi (oleh Network Solution Inc,), dan jasa Informasi (oleh General Atomics/CERFnet),1994 pertumbuhan Internet melaju dengan sangat cepat dan mulai merambah kedalam segala segi kehidupan manusia dan menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan dari manusia. 1995, Perusahaan umum mulai diperkenankan menjadi provider dengan membeli jaringan di Backbone, langkah ini memulai pengembangan Teknologi Informasi khususnya Internet dan penelitian-penelitian untuk mengembangkan sistem dan alat yang lebih canggih.

PERALATAN TEKNOLOGI

Perkembangan Teknologi Informasi sampai dengan saat ini berkembang dengan pesat seiring dengan penemuan dan pengembangan Ilmu Pengetahuan dalam bidang Informasi dan Komunikasi sehingga mampu menciptakan alat-alat yang mendukung perkembangan Teknologi Informasi, mulai dari sistem komunikasi sampai dengan alat komunikasi yang searah maupun dua arah (interaktif).

Komputer
Setiap mesin yang mampu menerima data, memproses data, menyimpan data, dan menghasilkan bentuk keluaran berupa teks, gambar, simbol, angka dan suara dapat dikategorikan sebagai komputer. Dalam pengoperasian, bentuk, sistem dan fungsinya komputer dapat dibagi menjadi dua(2) bagian yaitu hardware dan software.

Hardware
Dalam mengikuti keinginan akan informasi, berbagai kendala ditemukan oleh manusia. Untuk mengakomodasi kepentingan ini, manusia menciptakan alat-alat yang menyokong keinginan tersebut.

CPU (Central Processing Units)

alat yang berfungsi sebagai pemroses data. Yang berisi rangkaian sirkuit yang menyimpan instuksi-instruksi pemrosesan, penyimpanan data
Monitor
alat yang mampu menampilkan teks maupun gambar dari data yang sedang diproses dalam CPU
Keyboard

Alat untuk memasukan data maupun perintah ke CPU, biasanya terdiri dari rangkaian huruf dan angka.
Mouse

alat bantu untuk memberikan perintah dalam memproses data berbentuk gambar/grafik

Printer

Alat yang memproduksi keluaran data (output) berbentuk cetak, baik itu berupa teks maupun gambar/grafik.

CD Rom
Alat tambahan ( alat peripheral ) yang mampu menyimpan dan menuliskan data dan program melalui media CD (Compact Disk). Alat ini didesain mampu menuliskan dan membaca data atau program melalui sistem Optik.

Compact Disk (CD)
Media penyimpanan yang terbuat dari bahan plastik. Proses penyimpanan dan pembacaan data menggunakan sistem optik.

Floppy Disk
Alat tambahan untuk menyimpan atau menuliskan kedalam disket maupun sebaliknya, ukuran yang umum digunakan adalah ukuran 3,5 inchi.
Hard disk
Alat tambahan untuk menyimpan data dalam kapasitas yang besar yang dilapisi secara magnetis
Scanner

alat bantu untuk memasukan data berupa gambar/grafik dan merubahnya kedalam bentuk digital sehingga dapat diproses dan digabungkan dengan bentuk data yang berupa teks.

Software

Sebuah program komputer yang berisi sekumpulan instruksi yang dibuat dengan menggunakan bahasa khusus yang memberi perintah kepada komputer untuk melakukan berbagai pengoperasian/pemrosesan terhadap data yang terdapat dalam program tersebut atau data yang dimasukan oleh pengguna komputer. Singkat kata software merupakan ‘jiwa’ sedangkan hardware berfungsi sebagai ‘tubuh’ dalam sebuah komputer.

Virus

Suatu set kode komputer yang dengan sengaja disembunyikan, bertujuan untuk menimbulkan kerusakan. Sebuah Virus mampu merusak hardware dan software komputer.

Jaringan Komunikasi

Sebuah sistem yang mampu menghubungkan dan menggabungkan beberapa titik komunikasi menjadi satu kesatuan yang mampu berinteraksi antara satu dengan lainnya.

Telephone
Alat komunikasi dua arah yang memungkinkan 2 orang atau lebih untuk bercakap-cakap tanpa terbatas jarak.

ISDN
(Integrated Service Digital Network) jaringan komunikasi khusus yang menggunakan jaringan telepon yang tidak hanya meproses suara, tapi juga mampu menangani penyimpanan data berupa teks, gambar, video, faksimili,dll
Facsimile

Sebuah alat yang mampu mengirimkan dokumen secara persis sama melalui jaringan telepon.
Fiber Optic

Jaringan komunikasi yang mampu mentransmisikan data dalam frekuensi tinggi. Dalam jaringan ini jalur komunikasi tidak menggunakan kawat tembaga tetapi menggunakan cahaya sebagai penghantar datanya.
Leased Line

Jaringan telepon tetap(permanen) yang menghubungkan dua tempat atau lebih.
Jaringan ini tidak mempunyai alat pengalih (switching) atau sejenisnya, jaringan ini bekerja diantara tempat-tempat yang dihubungkan tersebut secara spesifik atau yang sudah ditentukan. Jaringan ini dikenal juga dengan sebutan Private Line.
Wireless

Jaringan komunikasi nir kabel, jaringan komunikasi yang menggunakan gelombang radio/frekuensi tertentu yang berfungsi sebagai penghantar informasi. Jaringan komunikasi ini menggunakan alat pemancar, penguat , dan penerima gelombang yang berisi data tersebut.

Jaringan Komunikasi dengan Satelit
Jaringan komunikasi tanpa kabel yang menggunakan satelit yang berfungsi sebagai pemancar, penerima dan penguat. Sistem komunikasi ini menggunakan gelombang sebagai penghantar datanya

Antena

Alat yang digunakan untuk memancarkan dan menerima komunikasi radio.

TV dan Radio

Alat penyampaian Informasi (Mass Media) yang menggunakan gelombang sebagai penghantar sinyal suara dan gambar.

Komunikasi Seluler

Komunikasi yang menggunakan transmisi radio untuk mengirimkan sinyal informasi, alat tersebut lebih dikenal dengan nama Hand Phone.

Net tools

Berbagai macam cara digunakan manusia untuk mempermudah dan menjaga kualitas hubungan melalui dunia Internet. Sejak saat itulah perkembangan alat- alat yang menyokong kemampuan jaringan untuk saling berhubungan berjalan pesat. Sistem jaringan yang tadinya hanya digunakan oleh kalangan terbatas sekarang sudah sangat merakyat. Bahkan sampai ke tingkat rumah tangga.

Server

Sebuah komputer yang bekerja sebagai penyedia data, penyedia software dan penyimpanan data. Bahkan sebuah server mampu mengatur jalur informasi dalam jaringan yang diaturnya.

Client

Sebuah PC dalam sebuah jaringan komunikasi yang mempunyai kemampuan memproses data dan mampu meminta informasi kepada server.

Router

Alat yang digunakan dalam jaringan yang mampu mengirimkan data kepada jaringan lainnya melalui jalur yang lebih cepat, tepat dan efisien.

Modem

Modulator / Demodulator, alat yang memungkinkan PC, Mini Computer, atau Mainframe untuk menerima dan mengirim data dalam bentuk digital melalui saluran telephon.

INTERNET

Internet adalah sebuah dunia maya jaringan komputer (Interkoneksi) yang terbentuk dari milyaran komputer di seluruh dunia.
Dimulai pada pertengahan tahun 70′an pada masa perang dingin dan mencapai puncaknya pada tahun 1994, ketika interface grafis dan konten/isi dari jaringan tersebut diciptakan dan diperuntukan kepada masyarakat umum sehingga dapat dipergunakan secara lebih mudah.
Internet memungkinkan kita untuk menghilangkan hambatan Jarak dan Waktu dalam mendapatkan Informasi. Dari segi ekonomi, Internet merupakan sebuah jawaban yang sangat efisien, efektif dan relatif murah jika dibandingkan dengan hasil yang akan didapat.

Perkembangan Teknologi Informasi yang sedikit “ajaib” terutama dalam bidang INTERNET secara langsung mampu menggeser bahkan merubah sistem dan pola hidup manusia, perkembangan tersebut memicu munculnya aspek-aspek sosial yang dapat dikatakan baru, atau aspek-aspek sosial lama yang muncul dengan cara baru.
Salah satu dari aspek tersebut antara lain; Setelah berkembangnya Internet, sumber Informasi menjadi lebih beragam dan luas; Jarak dan Waktu bukan lagi kendala yang utama; munculnya sistem pembelian dan pembayaran On-line; mengadakan rapat secara bersamaan dan langsung dari berbagai tempat; perubahan dalam bidang hukum dan perundangan; pertukaran dan asimilasi nilai-nilai budaya yang cepat
sampai Carding; Hacker; Cracker; bahkan Pornografi.

Perubahan nilai yang muncul dari aspek sosial internet menuntut pergerakan dengan cepat menyiapkan infrastruktur dan faktor-faktor yang bersangkutan dengan bidang tersebut, atau akan tertinggal, karena Internet merupakan salah satu jembatan penting untuk masuk dalam kancah dunia.

Pengguna Internet

Sejak diperkenalkannya kepada dunia pada tahun 1972-1973, penggunaan Internet pun meluas tidak hanya pada kalangan khusus (militer pada saat itu) saja. Seiring dengan perkembangannya, orang-orang yang memanfaatkan Internet membuat sebuah sistem yang memudahkan peng-akses-an internet oleh masyarakat luas. Sistem ini juga memungkinkan adanya peluang bisnis dalam bidang ini. Hal ini ditandai dengan didirikannya provider (penyedia layanan) internet sampai warnet (warung internet).

Penyedia Jasa Internet ( ISP/Provider )

Institusi yang menyediakan jasa layanan koneksi ke Internet
Yang berada di Indonesia contohnya: Melsa, Telkomnet instan, Centrin, Wasantaranet, CBNet, Indosat, dll.
Dengan banyaknya ISP-ISP, maka organisasi APJII (Assosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia) dibentuk. Assosiasi ini berfungsi sebagai pemersatu penyedia jasa layanan ini, sehingga para pengguna Internet dapat terus memanfaatkan Internet untuk keperluan mereka.

Pengguna (User)

Pengguna internet secara privat (perorangan maupun organisasi) disebut user. Tergantung dari keperluannya menggunakan internet, ‘user’ digolongkan lagi dalam beberapa kategori.

Surfer

Istilah yang dipakai untuk seseorang yang memanfaatkan sarana Internet. Istilah ini didapat sejak dipopulerkannya kata surfing (berselancar) untuk proses ‘berjalan-jalan’ dalam dunia Internet.

Hacker & Cracker

Pengguna komputer yang menggunakan kemampuannya memasuki jaringan Internet untuk memperoleh akses yang diproteksi, mempelajari sistem, dan memodifikasinya, sebagaian hacker melakukan hal tersebut untuk kesenangan semata.

Organisasi

Dengan maraknya pemanfaatan Internet, maka dibentuklah organisasi2 yang bergerak dalam bidang Internet dan membentuk suatu komunitas yang melakukan pengembangan-pengembangan dalam dunia maya seperti aturan main, teknologi, hukum, aspek sosial, dll..

Organisasi Dunia

ITU - International Telecommunication Union
http://www.itu.int/
ICANN - The Internet Corporation for Assigned Names and Numbers
http://www.icann.org
IANA - Internet Assigned Numbers Authority
http://www.iana.org/
ARIN - American Registry for Internet Numbers
http://www.arin.net/
RIPE NCC
Réseaux IP Européens
http://www.ripe.net
APNIC
Asia Pacific Network Information Center
http://www.apnic.net
IETF
The Internet Engineering Task Force
http://www.ietf.org/

Organisasi Nasional

APJII
Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia
http://www.apjii.or.id
MASTEL
Masyarakat Telematika
http://www.mastel.or.id
ccTLD-ID
Country Code Top Level Domain-Indonesia
http://www.idnic.net.id
FTII
Federasi Teknologi Informasi Indonesia
APKOMINDO - Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia
http://www.apkomindo.or.id
AWARI - Asosiasi Warung Internet Indonesia
http://www.awari.or.id
IndoWLI - Asosiasi Indonesia Wireless LAN Akses Internet
http://www.indowli.or.id
ASPILUKI - Asosiasi Pirantik Lunak Indonesia
http://www.aspiluki.or.id

SITUS-SITUS POPULER NASIONAL DAN INTERNASIONAL

YAHOO !
http://www.yahoo.com

MSN
http://www.hotmail.com

GOOGLE
http://www.google.com
DETIK
http://www.detik.com

AMAZON
http://www.amazon.com

BOLEH NET
http://www.boleh.com

SITUS-SITUS POPULER NASIONAL DAN INTERNASIONAL

INSURANCE
http://www.insurance.com

SOCCER NET
http://www.soccernet.com

CNN
http://www.cnn.com

Regulasi

Karena besarnya kemampuan yang dimiliki dunia Internet, bermacam- macam bentuk kejahatan dan penyimpangan fungsi terjadi. Oleh karena itu disusunlah sebuah peraturan yang membatasi pergerakan para ‘penjahat Internet’ sekaligus untuk memberikan rasa aman pada pengguna internet lainnya. Peraturan tentang Internet di Indonesia dijelaskan melalui Undang-Undang No.36 tahun1999 dan Peraturan Pemerintah No. 52 tahun 2000

Dampak Negatif

Dengan banyaknya jenis layanan informasi yang disediakan oleh dunia internet, bentuk-bentuk kejahatan maupun tindakan-tindakan amoral dalam kemasan baru pun lahir. Hal ini memang tidak dapat dibendung karena anyaknya kepentingan yang ‘diemban’ oleh Internet. Selanjutnya akan digambarkan kejahatan maupun tindakan amoral yang paling banyak ditemui saat berslancar’ dalam dunia Internet.

Pornografi
Anggapan yang mengatakan bahwa internet identik dengan pornografi, memang tidak salah. Dengan kemampuan penyampaian informasi yang dimiliki internet, pornografi pun merajalela.
Untuk mengantisipasi hal ini, para produsen ‘browser’ melengkapi program mereka dengan kemampuan untuk memilih jenis home-page yang dapat di-akses.

Violence and Gore
Kekejaman dan kesadisan juga banyak ditampilkan.
Karena segi bisnis dan isi pada dunia Internet tidak terbatas, maka para pemilik situs menggunakan segala macam cara agar dapat ‘menjual’ situs mereka. Salah satunya dengan menampilkan hal-hal yang bersifat tabu.

Penipuan
Hal ini memang merajalela dibidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan para penipu. Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan hal ini atau mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut.

Carding
Karena sifatnya yang ‘real time’ (langsung), cara belanja dengan menggunakan Kartu Kredit adalah cara yang paling banyak digunakan dalam dunia Internet. Para penjahat Internet pun paling banyak melakukan kejahatan dalam bidang ini. Dengan sifat yang terbuka, para penjahat mampu mendeteksi adanya transaksi (yang menggunakan Kartu Kredit) on-line dan mencatat kode Kartu yang digunakan. Untuk selanjutnya mereka menggunakan data yang mereka dapatkan untuk kepentingan kejahatan mereka.

Perjudian
Dampak negatif lain adalah meluasnya perjudian. Dengan jaringan yang tersedia, para penjudi tidak perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya.
Anda hanya perlu menghindari situs seperti ini, karena umumnya situs perjudian tidak agresif dan memerlukan banyak persetujuan dari pengunjungnya.

Ragam Bahasa

RAGAM BAHASA

Secara umumnya, ragam bahasa bermaksud kepelbagaian penggunaan bahasa menurut konteks. Terdapat dua jenis ragam bahasa, iaitu bahasa formal dan bahasa tidak formal.

Bahasa Formal

Bahasa formal ialah bahasa yang digunakan dalam situasi rasmi, seperti urusan surat-menyurat, semasa mengajar atau bertutur dengan orang yang kita tidak kenal mesra atau lebih tinggi status dan pangkatnya. Bahasa formal mengambil kira sebutan, intonasi, pilihan perkataan, nahu, penggunaan peribahasa dan budaya sesuatu bahasa itu sepenuhnya. Ia digunakan dengan betul dan teratur.

Bahasa formal merujuk kepada penggunaan bahasa yang lebih teratur, lengkap dan memerlukan segala strategi pertuturan untuk memberi gambaran yang beradat dan hormat dalam konteks formal. Bahasa formal tidak sama dengan bahasa rasmi. Bahasa rasmi menyatakan taraf sesuatu bahasa, manakala bahasa formal merujuk kepada keadaan penggunaan sesuatu bahasa. Oleh tu, bahasa formal lebih mementingkan penggunaan bahasa yang sesuai dengan konteks penggunaan bahasa itu, ganti nama yang berpadanan dan kata-kata aluan yang tersusun rapi.

Bahasa formal biasanya memerlukan penggunaan nahu yang lengkap dan tidak melanggar hukum tatabahasa Melayu. Selain itu, bahasa formal juga memerlukan intonasi yang sempurna, bersesuaian dengan konteks. Secara ringkasnya, bahasa formal bersifat lebih rasmi den teratur dengan hukum-hukum yang telah ditetapkan.

Bahasa Tidak Formal

Bahasa tidak formal merupakan bahasa yang digunakan dalam situasi tidak rasmi seperti dalam perbualan sehari-hari, khususnya dengan orang yang kita kenal mesra. Bahasa tidak formal ialah bahasa yang digunakan dengan tidak mengambil kira sebutan, intonasi, pilihan perkataan, nahu, penggunaan peribahasa dan budaya sesuatu bahasa itu sepenuhnya.

Bahasa tidak formal dapat dilihat melalui cirinya yang ketara, iaitu percampuran kod. Kod dalam bahasa ialah unsur-unsur bahasa yang digunakan dalam perhubungan, umumnya perkataan atau sebarang unsur bahasa lain. Percampuran kod merupakan salah satu ciri yang paling menonjol dalam Bahasa Melayu tidak formal. Percampuran kod berbeza dengan pertukaran kod. Pertukaran kod ialah penggunaan bahasa yang rapi dan terkawal. Cuma satu bahasa atau kod lain digunakan untuk memnerikan suatu kesan tertentu.

Contoh : I suka menggunakan komputer kerana ia sophisticated dan mempercepatkan kerja-kerja pejabat I yang bertimbun-timbun.

Perbezaan antara Bahasa Formal Dan Bahasa Tidak Formal

1) Pilihan Ganti Nama

- bahasa tidak formal menggunakan nama sendiri bagi ganti nama orang pertama. Kadang-kadang ganti nama Bahasa Inggeris ‘I’ dan ‘you’ digunakan untuk menggambarkan unsur kemesraan antara sahabat karib.

Contoh : Imah tak mau ke bandar sorang-sorang

- dalam bahasa formal nama sendiri tidak boleh digunakan untuk menggantikan saya.

Contoh : Saya tidak mahu ke bandar seorang diri.

2) Penggunaan kata gelaran

- dalam bahasa tidak formal tidak tedapat kata gelaran lengakap yang digunakan.

Contoh : Pakcik duduk dengan sapa? Tak sunyi ke pakcik duduk sorang-sorang?

- dalam bahasa formal, kata gelaran digunakan selengkap-lengkapnya. Kata gelaran hormat seperti encik, puan, tuan dan kata gelaran jawatan seperti doktor, inspektor, cikgu, profesor dan sebgainya digunakan sepenuhnya dalam perbualan formal.

Contoh : Encik tinggal dengan siapa?Tidakkah encik berasa sunyi tinggal seorang diri?

3) Penggunaan kata singkatan atau unsur kependekan

- dalam bahasa tidak formal kata singkatan banyak sekali digunakan.

Contoh: tidak à tak

hendak à nak

mahu à mau

adik à dik

kakakà kak

bapakà pak

Contoh : Makcik duduk kat P.J. , kat sana ada pasar malam. Macam-macam

barang boleh beli.

- Dalam bahasa formal tidak terdapat langsung kata singkatan kerana bahasa ini menitikberatkan penggunaan bahasa yang lengkap dan teratur.

Contoh : Saya tinggal di Petaling Jaya, di sana ada pasar malam. Kami boleh membeli segala macam barang keperluan.

4) Unsur ‘-lah’

- dalam bahasa tidak formal, unsur ini banyak digunakan dalam perbualan,

Contoh : Kau ni asyik termenunglah. Telefonlah buah hati engaku tu. Manalah tahu kot-kot dia ada kat rumah.

- dalam bahasa formal unsur ini tidak digunakan.

Contoh : Awak ini asyik termenung sahaja. Cuba telefon buah hati awak. Mungkin di ada di rumah.

5) Percampuran kod

- Dalam bahasa tidak formal, percampuran kod atau penggunaan kata-kata daripada bahasa lain seperti bahasa Kantonis, Hokkien, Arab, Inggeris dan Tamil ke dalam bahasa Melayu sering digunakan dalam perbualan.

Contoh : I tak dapat ambik anak I from school hari ini. I ada meeting hari nilah.

- Contoh dalam bahasa formal : Saya tidak dapat menjemput anak saya dari sekolah hari ini kerana terpaksa menghadiri mesyuarat penting.

6) Intonasi

- dalam bahasa tidak formal, intonasi mengiringi ungkapan-ungkapan yang lebih pendek dan tidak memberikan pola intonasi sepenuhnya.

- dalam bahasa formal, intonasi lebih lengkap digunakan untuk menggambarkan segala pola intonasi, seperti dalam ayat penyata dan ayat tanya.